Pengertian Hydraulic Pneumatic dan Komponen Lengkapnya

hydraulic pneumatic
hydraulic pneumatic source google

Hydraulic pneumatic merupakan salah satu jenis hidrolik yang masih populer bagi kalangan bisnis dalam menggunakan mesin alat berat. Hidrolik jenis ini dianggap memberikan keuntungan bagi penggunanya sebab biaya perawatan yang terbilang cukup efisien serta irit dikantong. Bagi anda yang hendak membuka bisnis dengan mengandalkan sistem hidrolik, mungkin hydraulic pneumatic ini bisa menjadi pilihan anda.

Pengertian Sistem Hydraulic Pneumatic

Apa itu hydraulic pneumatic?

Hydraulic peneumatic merupakan salah satu jenis dari hidrolik pada umumnya yang mengandalkan fluida sebagai energi.

Sistem Pneumatik adalah sebuah teknologi yang memanfaatkan udara terkompresi untuk menghasilkan efek gerakan mekanis. Sebab menggunakan udara terkompresi, maka sistem pneumatik tidak dapat dipisahkan dengan kompresor yang berfungsi untuk menghasilkan udara bertekanan tertentu.

Secara sederhana, sistem kerja hidrolik pneumatik hampir sama hidrolik pada umumnya. Namun, perbedaaan mendasar yakni terletak pada fluida yang digunakan. Pneumatik bekerja dengan mengandalkan udara yang dihasilkan melalui kompresor.

Komponen Lengkap Hydraulic Pneumatic

Setelah mengetahui pengertian diatas, selanjutnya kita akan beralih membahas komponen hidrolik pneumatic lebih dalam.

Baca Juga : Pengertian dan Macam Macam Selang Hidrolik Lengkap

Secara umum, komponen hidrolik pneumatic tidak jauh ebrbeda dengan hidrolik pada umumnya. Namun seperti aktuator (motor dan silinder), filter, dan solenoid valve masih memiliki prinsip yang sama dengan  sistem hidrolik.

Berikut ulasan selengkapnya yakni sebagai berikut;

1. Kompresor

Secara umum, kompresor merupakan alat mekanikal yang bertujuan menaikkan tekanan suatu gas dengan cara menurunkan volumenya. Kompresor dalam pneumatik bertugas untuk supply dan menjaga tekanan udara agar tekanan tetap optimal.

Bisa dikatakan, kompresor merupakan jantungnya hidrolik pneumatic. Jadi, pastikan kompresor tetap terjaga ketika mengoperasikan pneumatik ini.

2. Regulator & Gauge

Perlu anda ketahui, bahwa kedua komponen ini menjadi alat wajib setiap sistem pneumatic. Lalu, apa fungsi dari sebuah regulator dan gauge?

Fungsi dari regulator yakni untuk mengatur supply udara terkompresi masuk ke sistem pneumatik. Lain halnya dengan gauge sebagai penunjuk besar tekanan udara di dalam sistem. Tidak hanya mekanis, namun kedua part ini juga dapat berupa elektrik.

3. Check Valve

Komponen check valve merupakan sebuah katup yang berperan mencegah adanya indikasi aliran balik dari fluida kerja yakni berupa udara. Secara sederhana, peranan katup check valve sebagai pengunci fluida agar tekanan udara dapat terjaga dengan optimal.

Dalam hal ini, sistem pneumatik menggunakan tanki akumulator udara, sehingga Check Valve dapat mencegah adanya indikasi udara dari akumulator untuk kembali menuju kompresor namun tetap mengalirkan udara bertekanan dari kompresor untuk masuk ke dalam akumulator.

4. Tanki Akumulator

Berikutnya tanki akumulator atau buffer tank yang berfungsi sebagai cadangan tekanan udara terkompresi sebagai penggerak aktuator.

Peran lainnya yakni sebagai pencegah ketidakstabilan supply udara ke aktuator agar optimal. Dapat juga  menstabilkan kinerja kompresor agar tidak terlalu sering mematikan dan menyalakannya lagi. Tidak hanya itu, tanki akumulator ini lebih memudahkan desain sistem dalam menempatkan kompresor jika penempatan aktuator pneumatik diharuskan berada lebih jauh dengan komponen kompresor.

5. Saluran Pipa

Semua jenis hidrolik pasti tidak terlepas dari pipa. Pada dasarnya, pipa digunakan sebagai jalur pendistribusian  udara terkompresi dari kompresor atau tanki akumulator ke berbagai sistem aktuator. Perlu diingat ya, diameter pipa yang digunakan pun bermacam-macam tergantung dari jenis dan desain pneumatik hidrolik.

Ingat, pipa berukuran besar digunakan untuk  sistem pneumatik besar yang membutuhkan lebih dari dua aktuaktor. Sebaliknya, pipa berkuran seragam digunakan untuk mengegrakan satu aktuaktor saja.

6. Directional Valve

Istilah penyebutan ini merujuk pada katub pengarur arah yang instalasinya berada tepat sebelum aktuator. Peranannya yakni berfungsi sebagai pengatur kerja aktuator dengan cara mengatur arah udara terkompresi yang masuk atau keluar dari aktuator.

Harus diingat! Satu valve dapat mengatur arah aliran fluida kerja di dua atau bahkan lebih untuk arah aliran. Kinerja dapat secara mekanis ataupun elektrik, namun hal ini tergantung dari desain pneumatik yang anda gunakan.

7. I/P Controller

Komponen tersebut hanya berlaku pada satu alat kontrol supply udara. Fungsinya yakni sebagai pengubah  perintah kontrol dari sistem kontrol yang berupa sinyal arus, menjadi besar tekanan udara yang harus disupply ke aktuator.

8. Aktuator

Terakhir yakni aktuaktor. Umumnya, pneumatik tidak terlepas dari akukator namun jenisnya tetntu berbeda-beda. Macam-macam dari jenis ini  yakni silinder pneumatik, diafragma aktuator, serta pneumatik motor.

Setelah mengetahui peranan dan fungsi dari masing-masing komponen, rasanya sudah menjadi kewajiban bagi para penggunanya untuk selalu menyediakan komponen terbaik. Bukan tanpa sebab, komponen yang abal-abal alias tiruan justru bisa menghambat kinerja hingga berujung memicu kerusakan jika tidak ditangani lebih lanjut.

Lalu bagaimana cara mendapatkan sparepart hidrolik pneumatik?

Tips untuk anda, untuk mendapatkan komponen berkualitas, pastikan anda memilih distributor resmi agar terhindar dari barang abal-abal alias tiruan.

Rekomendasi Distributor Spare Part Hidrolik Pneumatic

Sangat disarankan untuk menggunakan distributor resmi sebagai solusi mendapatkan spare part berkualitas. Hanya di distributor resmi yang berani menjamin legalitas sebuah produk. Selain itu, harga pun lebih terjangkau dan ringan dikantong.

Lalu distributor resmi mana yang menjual sparepart hidrolik pneumatic secara lengkap dan terpercaya?

Distributor resmi lengkap dan berkualitas hanya Cipta Hydropower Abadi. Menyediakan berbagai macam kebutuhan hidrolik pneumatik untuk kebutuhan bisnis anda. Jangan khawatir, merek yang disajikan sudah terbukti kelas unggulan.

Dapatkan informasi selengkapnya klik disini.

Nah itulah ulasan mengenai hydraulic pneumatic beserta komponennya. Semoga dapat bermanfaat dan dapat dijadikan rujukan nagi masyarakat luas, khsusnya pelaku bisnis. Ingat, pastikan komponen hydraulic pneumatic pada ahlinya.

Bagikan Sekarang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *